Cara Cepat Edit Data PTK Yang Masih Merah
Ada sedikit yang mengganjal dihati jika kita melalukan edit data atau perbaikan data yang mungkin ada kesalahan hingga masih merah hasil pada Lembar Info PTK
Padahal Jujur saja jika kita melakukan perbaikan data pada dapodik so pasti secepatnya setelah kirim BSD atau sinkronisasi kita berharap data kita tak lagi Merah atau secepatnya ideal dari harapan kita.
Benar Gak ?
Namun pada saat Cek Lembar Info PTK. kita cek pula hasil pada lembar info PTK untuk Informasi SK tak ada perubahan yang Signifikan atau ada beberapa data yang masih belum berubah atau masih saja seperti yang lalu walau data BSD yang diuploadkan sudah ada perbaikan, Lambat sekali Perbaikan datanya pada sistem server.
Mengapa kalau kita melakukan sedikit perubahan/edit pada data PTK, di Info PTK sulit berubah sedangkan kalau kita melakukan banyak perubahan kadang-kadang tidak mau berubah di Info PTK ?
Contoh kasus :
Ada satu PTK saya pada LTD masih merah pada Jenis PTK dengan warning “Jenis PTK harus diisi di dapodik” sedangkan data lainnya sudah valid. Sudah saya perbaiki di dapodik dan kirim melalui jalur bsd. Tetapi kenapa sampai sekarang data PTK tersebut masih belum berubah dan masih merah?
Untuk mengatasi permasalahan seperti kasus di atas terkadang disebabkan karena data yang berubah hanya sedikit server kesulitan membaca perubahannya.
Oleh karena itu trik yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan beberapa perubahan pada data yang yang tidak terlalu prinsip misalnya :
1. Nama yang semula menggunakan format chase Capital Each Word (Huruf besar pada awalnya saja) ganti dengan format UPPERCHASE (huruf besar semua). Contoh : Muhammad Admin... ganti menggunakan MUHAMMAD ADMIN
2. Alamat yang semula misalnya Jl. Jantung Hati ganti dengan Jalan Jantung Hati
3. Isi / lengkapi alamat email yang semula kosong tidak terisi
Intinya lakukan beberapa perubahan lain yang tidak terlalu prinsip pada data aplikasi sebelum dikirim/sinkron sehingga server membacanya sebagai sebuah perubahan...
Jika menyangkut data lain seperti SK tak mungkin kita ganti-ganti penomorannya...hanya sedikit trik. hehehe mohon maaf gambar contoh kurang akurat..namun yakin saja bagi yang mengalami ayo coba.
Semoga Bermanfaat